Cara mengatur margin pada Ms Word

Cara mengatur margin pada Ms Word , itu tofik yang akan saya bagikan walau mungkin terlalu gampang untuk di lakukan tapi setidaknya saya mau berbagi ilmu apa yang saya tahu. Untuk sebagian orang yang awam tentang komputer mungkin tak banyak yang tahu tentang apa itu margin. Margin adalah jarak antara titik akhir tulisan dengan ujung kertas. Margin biasanya banyak digunakan pada makalah - makalah dan tugas akhir pelajar dan mahasiswa. Margin atau jarak akhir tulisan dengan kertas memang banyak di sepelekan oleh kebanyakan orang yang menggunakan  ms word. karena mungkin komputernya sudah otomatis membuat artikel dengan ukuran kertas tertentu.

Untuk menngatur margin apa langkah-langkah yang harus kita lakukan.

  • Pertama masuk ke program ms word  pilih opsi Page Layout , lalu klik tanda panah kebawah pada opsi Margin  cari opsi paling bawah klik Custom margin . Lihat pada gambar di bawah. 




  • Maka akan muncul opsi seperti gambar di bawah ini. perhatikan dengan benar.


  • Dalam menu pada gambar di atas dapat di artikan  Top=sisi atas kertas, Left= sisi kiri kertas , Bottom= sisi bawah kertas dan Right= sisi kanan kertas. 
  • Jika sudah paham apa opsi yang dimaksudkan. maka anda tinggal mengubah ukuran margin pada opsi  yang di sediakan, atau bisa dengan cara mengklik pada tanda panah seperti gambar di bawah.



  • Jika semua sudah fix dan benar maka klik OK , selamat margin anda sudah di atur . Lihat tampilan pada jendela ms word anda, artikel siap di ketik. 
semoga bermanfaat.


No comments: